Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Kapolsek Tembilahan Hulu Pimpin Patroli Karhutla di Desa Sialang Panjang
INDOVIZKA.COM- Kapolsek Tembilahan Hulu, AKP Rhino Handoyo SH memimpin langung patroli kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah kecamatan Tembilahan Hulu tepatnya di Desa Sialang Panjang, Rabu (4/3/20) pagi.
Kapolsek bersama Bhabinkamtibmas Bripka Ridho Warsika melakukan patroli antisipasi karhutla serta memberikan himbauan kepada warga masyarakat.
"Kegiatan patroli ini dilaksanakan dengan sasaran untuk mengimbau kepada masyarakat untuk tidak membakar lahan, kebun dan hutan," ujar Kapolsek.
Ia juga menyampaikan bahaya karhutla dan dampak yang akan dirasakan oleh warga lainnya seperti gangguan pernapasan ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut) akibat asap yang keluar dari pembakaran tersebut. Sehingga diakuinya ada sanksi hukum yang akan diberikan bagi pelaku pembakar hutan dan lahan.
"Selain itu juga disampaikan sanksi hukum yang akan diterima oleh pelaku sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku. Pelaku pembakaran hutan dapat dikenakan sanksi hukum berupa pidana penjara selama 10 tahun dan denda Rp 10 Milyar," lanjutnya.
Kapolsek berharap apabila ada warga yang melihat, mengetahui bahkan menjadi korban karhutla agar segera melaporkan ke Polsek atau Koramil terdekat.
"Saya mengimbau kepada masyarakat apabila akan membuka lahan pertanian, usahakan jangan dengan cara membakar lahan dan hutan," tuturnya.
Pada saat ini menurutnya buka lahan dengan cara menebas dengan parang lebih memberdayakan Petugas Pekerja kebun sambil berolahraga.
"Pelaksanaan patroli Karhutla ini sebagai tindak lanjut mendukung _program prioritas Kapolri No II 4 Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan," pungkasnya.
Selain kegiatan Patroli Karhutla, Sosialisasi atau Penyebaran Maklumat Kapolda Riau juga dilaksanakan pengecekan Embung di Desa Sialang Panjang.
Turut ikut melakukan patroli Karlahut Kepala Desa Sialang Panjang Yusuf Kurnain, Kanit Sabhara Polsek Tembilahan hulu Iptu Gustian Yusuf, Babinsa Desa Sialang panjang Sertu Masri, Kepala Dusun, Personel Polsek Tembilahan hulu sebanyak, Staf Kantor Desa Sialang Panjang, MPA (Masyarakat Peduli Api) dan Relawan Karhutla Desa Sialang panjang.
.png)

Berita Lainnya
Sambut Bulan Puasa, Masyarakat Pelalawan Gelar Tradisi Mandi Balimau Sultan
Pejabat PUPR Riau dan Kepala Biro PJB Dipanggil KPK
8 Organisasi Insan Pers Gelar Deklarasi “Stop Aksi Tindak Pemerasan” di Inhil
Sertifikat Hak Pakai Gedung DPRD Inhil Dibatalkan PTUN Pekanbaru
Power Wheeling: Benalu dalam Transisi Energi Nasional !!! TOLAK POWER WHEELING!!!
233 Truk ODOL Ditilang Dishub Riau
Dirut PLN Mendatang Idealnya Dari Kalangan Internal, Lebih Beretika dan Tidak Mengejar Kekayaan
Tiga Srikandi Polres Inhil Seminggu Berjibaku Padamkan Karhutla
Peringati Hari Pohon Sedunia, Stop Penebangan Liar Guna Selamatkan Lingkungan
Terkena Dampak Banjir Kiriman, Petani Desa Sialang Panjang Siap Gabung Perkarakan PT. SAGM
Pemko Maksimalkan Perumdam Tirta Siak
Sore ini Ada 20 Hotspot di Riau